Top
    bdk_surabaya@kemenag.go.id
(031) 8280116

Kesempatan Berkarir di BDK Surabaya

Kamis, 17 Juni 2021
Kategori:
332 kali dibaca

BDKSURABAYA- Bagi anda yang  bersemangat muda dan  ingin bergabung di lembaga pelatihan, ada kesempatan menarik. Kami membutuhkan tenaga muda yang berpotensi  dan menguasai teknologi informasi untuk ditempatkan sebagai tenaga kontrak/pegawai tidak tetap. Adapun persyaratannya adalah sebagai berikut:

  1. Warga Negara Indonesia;
  2. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap;
  3. Berusia minimal 20 (dua puluh) tahun dan maksimal 40 (empat puluh) tahun;
  4. Sehat jasmani dan rohani;
  5. Mempunyai motivasi tinggi dan mampu bekerja dalam tim;
  6. Bersedia kerja lembur;
  7. Menguasai minimal 1 bahasa pemrograman;
  8. Mampu membuat dan mengembangkan aplikasi berbasis Web dan Android;
  9. Kualifikasi pendidikan : D3/S1 teknik informatika (Ijasah dan Transkrip nilai dilegalisir);
  10. Fotocopy KTP dan Kartu Keluarga;
  11. Daftar Riwayat Hidup atau Biodata;
  12. Pasfoto berwarna terbaru dalam format JPG atau PNG.

Lamaran ditujukan kepada Kepala Balai Diklat Keagamaan Surabaya; Seluruh dokumen persyaratan administrasi dibuat dalam format PDF (kecuali pasfoto dalam dalam format JPG atau PNG) dan dikirim melalui email ke alamat kepegawaian.bdk07@gmail.com; Lamaran dan dokumen persyaratan administrasi diterima panitia seleksi paling lambat tanggal 25 Juni 2021.

Pengumuman hasil seleksi administrasi pada tanggal 28 Juni 2021. Selanjutnya tes tulis dan wawancara akan diadakan tanggal 29 s.d 30 Juni 2021.

Seluruh rangkaian proses seleksi tersebut tidak dipungut biaya. Keputusan dari panitia seleksi bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Pelayanan dan penjelasan informasi terkait pelaksanaan seleksi PTT/Tenaga Kontrak dapat menghubungi panitia seleksi Balai Diklat Keagamaan Surabaya pada hari kerja pukul 09.00-15.00 WIB melalui nomor telp. (031) 8280116 dan email : kepegawaian.bdk07@gmail.com.

(AF).

 

 

Penulis :

Editor :

Sumber :


Berita Terkait

ARSIP